Jumat, 29 Oktober 2010

Tips Bisnis Pakaian

Usaha penjualan pakaian atau fashion murah skala kecil dengan modal terbatas, harus mencari jenis barang yang cepat laku. Indikasi cepat laku adalah kalau barang itu sering berganti atau cepat habis. Oleh sebab itu ada dua alternatif hal yang dapat dipilih yaitu memilih produk pakaian yang mahal agar dapat keuntungan besar, atau memilih produk yang murah dengan keuntungan kecil, tetapi pembeli terus menerus membeli.

Mengingat keterbatasan modal, maka pilihan jatuh pada penjualan produk yang murah dengan konsekuensi putaran sediaannya harus cepat. Produk-produk yang cepat ganti dan murah, dapat meliputi daster, celana dalam, bra, dan pakaian anak. Pakaian anak sangat cepat ganti, karena anak tumbuh berkembang, begitu sudah kesempitan perlu diganti dengan baju yang baru.

Walaupun tidak memiliki toko tetapi rumah merupakan tempat usaha awal yang cocok dan melayani dengan jangkauan lokasi terbatas sekitar rumah lalu bisa anda kembangkan jangkauannya. Promosi tetap harus dilakukan tapi pada dasarnya promosi yang canggih tidak diperlukan. Yang penting dalam menjual harus ramah, mudah memuji ke konsumen, dan tempat ***sahakan bersih. Setiap 3 hari diganti produk yang dipajang agar menimbulkan kesan laku dan memiliki variasi yang banyak. Prinsipnya promosi harus sesedikit mungkin mengeluarkan biaya, dan semua pelanggan dianggap sama. Misalnya semua harga adalah tetap, tidak boleh ditawar. Penawaran terjadi bila membeli dalam jumlah banyak. Misalnya meminta diskon 10%, bila membeli lebih dari 3 pakaian bukan satuan.

Karena usaha pakaian atau fashion murah anda masih dalam skala kecil maka penjualan kredit harus dihindari, ***sahakan selalu cash. Memberikan kredit pada satu orang sama dengan memberikan kredit pada semua orang. Bila tidak bisa cash, berarti harus kredit dengan harga sama untuk semua orang. Selisih harga kredit dan cash tidak boleh terlalu besar, kalau terlalu besar akan diketahui oleh pelanggan, bahwa kita mengambil untung sangat besar dari penjualan kredit itu. Harga kredit besar karena mengantisipasi kalau macet karena kemungkinan macet sangat besar. Oleh karena itu administrasi pelanggan harus rapi.

Usaha pakaian ini tentu memiliki prospek yang cerah, karena semua orang perlu berpakaian. Kuncinya adalah inovasi untuk memperoleh keunggulan. Oleh karena itu, kalau membeli produk harus pada supplier yang kooperatif dan konsultatif. Disebut konsultatif, karena diharapkan pemasok/supplier dapat memberi saran produk apa yang sedang tren atau yang disukai pembeli. Karena itu disarankan untuk memilih model, pola dan gambar pakaian yang tepat karena sangat menentukan dalam penjualan. Contohnya pola gambar dalam pakaian sering mengikuti film yang populer saat ini. Bila tepat memilih akan cepat laku tetapi ini sangat musiman. Jadi, pandai-pandailah melihat tren sehingga produk yang anda jual akan laris.


Silahkan kunjungi www.andiragrosir.com 

 

Jumat, 22 Oktober 2010

Kiat Memilih Pakaian Bayi

APA SAJA PAKAIAN BAYI YANG PERLU DISEDIAKAN



Untuk 6 bulan pertama sediakan pakaian seperti baju terusan, baju tidur, baju untuk anak sehari-hari, baju lengan panjang, kaus kaki dan topi. Pilihlah bahan yang tidak mudah rusak jika sering dicuci, menyerap keringat dan sejuk. Juga pilihlah ukuran yang sesuai dengan bayi anda.

Teknik Mengenakan Pakaian Bayi 

Kenakan pakaian bayi dalam ruang tertutup. Sebab ia menangis bila terkena angin. Bujuklah dia dengan lembut untuk menenangkan dan memberi rasa nyaman. Mengganti pakaian akan menjadi lebih mudah bila dilakukan dengan sabar dan tidak kasar. Baringkan bayi di alas yang rata.Peganglah bajunya , buka bagian lehernya lebar-lebar. Letakkan bagian belakang di puncak kepalanya. Masukkan baju ke kepalanya , tarik sampai ke pipinya . Buka lebar lengan baju, masukkan tangannya satu-satu. Lalu tariklah baju sampai ke bawah. 

Teknik Membuka Baju Bayi

Baringkan bayi, tarik bajunya ke atas. Tekuk sikunya dan keluarkan lengannya satu-satu. Pegang bajunya, lebarkan agar tidak menutupi wajahnya. Selipkan tangan anda ke bawah leher dan kepalanya dan angkat sedikit. Lalu loloskan baju dari kepalanya. Catatan : Anda lebih mudah melepaskan baju bayi dibaringkan diatas alas yang rata daripada di pangkuan bayi. 

Mengenakan Baju Terusan

Lepaskan semua kancing baju, letakkan baju diatas alas dengan posisi siap pakai. Baringkan bayi diatasnya. Masukkan kakinya dulu, satu-satu ke dalam kaki celana. Masukkan telapak kaki sampai ke ujungnya , lalu tarik kaki celana sampai ke selangkang. Pegang lengan baju, regangkan lebar-lebar. Masukkan tangannya satu-satu. Tariklah baju sampai ke bahu lalu pasang kancingnya. Leher bayi harus tepat diatas leher baju. 

Cara Melepas Baju Terusan

Buka semua kancing baju , lalu keluarkan kaki bayi satu-satu. Anda harus hati-hati agar jangan sampai jari kaki bayi tersangkut. Pegang siku bayi dari dalam baju, lalu keluarkan. Jaga agar siku lengan bayi tetap bengkok. Hati-hati, jangan sampai terpegang jari-jari tangan bayi. Angkat kepala dan leher bayi, lalu tariklah baju dari bawah tubuhnya.

Jumat, 15 Oktober 2010

Trik membuat Anak Cerdas Kreatif dan Pintar

Bagaimana membuat anak cerdas pintar dan kreatif ? semua orang tua pasti mau memiliki anak yang cerdas kreatif dan pintar namun banyak hal yang perlu diperhatikan untuk membuat anak anda cerdas dan pintar. Pada dasarnya semua anak itu cerdas, mereka ingin tahu dan mencari pelajaran untuk belajar, Mereka belajar dengan cepat. mereka menggunakan apa yang telah mereka pelajari segera. mereka kreatif dan mampu muncul dengan ide-ide baru, solusi baru dan kreasi baru, kita hanya di tugaskan untuk mengasahnya saja, semuaorang tua menginginkan anak yang cerdas, anak pintar yang kelak bisa hidup sukses dan punya masa depan cemerlang,

Beberapa tips singkat untuk menciptakan anak yang cerdas dan kreatif tentunya harus dimulai pada saat anak masih berada dalam kandungan ibunya. pengaruh musik klasik terbukti memberikan respon positif pada tumbuh kembang anak. karena stimulus dari musik klasik amat sangat bagus untuk otak kiri anak.

Selanjutnya adalah dengan memberikan nutrisi terbaik bagi anak semenjak di dalam kandungan dan di kala bayi. pemilihan susu bayi yabg tepat dengan Kadar DHA yang tinggi amat sangat membantu perkembangan otak anak anda sehingga anak kesayangan anda mampu menjadi anak yang cerdas kreatif dan pintar.

Langkah selanjutnya untuk membuat anak jenius yaitu jika anak masih di bawah lima tahun berikan dia permainan yang bisa membuat dia berpikir, contohnya sebuah game yang menarik seperti puzle game playstasion atau banyak yang lainnya, asal jangan sering di beri permainan yang bisa memanjakan dirinya seperti mobil-mobilan, boneka dan lain sebagainya, tapi tidak apa-apa sekali tempo dia di kasih refresing permainan itu.

Terapi lain membuat anak pintar yaitu dengan menambahkan rasa penasaran pada si anak untuk selalu ingin tahu, nah dengan rasa ingin tahu maka si anak pasti selalu akan belajar dan akan pintar secar otomatis, karena menurut survei ingatan anak kecil selalu kuat,

Berikan baju anak yang tepat sesuai perkembangan badan anak, pemilihan corak baju anak yang menarik dan sesuai dengan kondisi anak bisa membuat anak bisa mempunyai kepercayaan dalam hal penampilannya. ini penting sekali dalam melatih rasa percaya diri anak sejak dini. Anda bisa lihat koleksi baju anak di sini

Selamat mencoba trik dan tips membuat anak cerdas kreatif dan pintar, bahkan bukan tidak mungkin dengan Tips tadi anda dapat menciptakan anak yang jenius.

Jumat, 08 Oktober 2010

Memilih Baju Bayi

Orang Tua mana yang tidak sayang pada anaknya. Apa lagi kalau masih bayi yang sedang lucu-lucunya, bikin gemes semua orang. Pengen ngejawil pipinya atau mencium pipi, tangan, kakinya serta memeluknya dengan penuh rasa cinta kasih yang mendalam. Moment-moment indah tersebut hendaknya senantiasa dipertahankan. Namun anda akan merasa sedih atau malah kesal ketika Anda mengalami bayi yang menggemaskan dihati ternyata dalam keadaan tidak sehat. Banyak hal yang mengurangi keceriaan bayi anda. Salah satunya adalah ketika tanpa anda sadari bahwa anda telah memilih baju yang salah buat bayi anda. Anda banyak model baju anak bayi yang di desain sedemikian rupa dari model yang biasa-biasa saja, lucu, dan juga unik. Namun ada beberapa hal yang patut anda perhatikan sebelum akhirnya anda memilih baju untuk bayi anda, adalah sebagai berikut :

1. Baju yang berkerah tebal dan kaku yang bisa membuat leher bayi anda gatal.
2. Baju yang ukurannya terlalu pas. Hal ini dapat menghambat gerakan bayi anda yang membutuhkan gerak yang leluasa.
3. Baju yang ukurannya sempit dibeberapa bagian seperti leher, ketiak, lengan, perut, dan selangkangan bayi.
4. Celana panjang yang kebesaran atau kepanjangan karena dapat membahayakan ketika sikecil merangkak.
5. Baju dengan kerutan di dada sempit bisa membuat sesak napas.
6. Baju yang berkerah nylon dan polyster. Baju ini tidak bisa menyerap keringat sehingga bayi beresiko kepanasan, gatal bahkan muncul ruam merah pada kulitnya.
7. Baju dengan aksesoris yang terlalu rame seperti tali-tali yang membuat bayi anda tercekik.
8. Baju dengan aksesoris yang bisa dijangkau untuk dimasukkan dimulut.
9. Baju dengan kancing besar karena bayi akan merasa sakit ketika ia dalam posisi tengkurap.

Bagi anda yang ingin membutuhkan baju anak dengan harga murah tapi aman silahkan kunjungi disini

Baju Anak , bagaimana mengukur nya ?

Bagaimana mengukur Baju Anak 

 Sering kali seorang Ibu shopping tanpa disertai anak nya. Tetapi saat shopping acap kali diperoleh baju anak yang menarik dan kesulitan untuk menentukan ukuran yang tepat untuk memilih baju anak / baju bayi yang sesuai ukuran buah hatinya. Apa yang harus dipersiapkan dalam mengukur baju anak yang baik? Ikuti tips dibawah ini 
1. Tinggi
Mintalah anak berdiri tegak merapat pada dinding. Anak sebaiknya tidak memakai sepatu. Letakkan buku atau benda lain di atas kepalanya sejajar dengan lantai dan tandai dimana benda tersebut bertemu dengan dinding. Ukur dari lantai hingga tanda tersebut.

2. Dada

Mintalah anak berdiri dengan lengan merentang ke samping. Ukur bagian terbesar lingkaran dada di atas pakaian dalam. Pita ukur sebaiknya nyaman dan tidak ketat.

3. Pinggang
Mintalah anak berdiri dengan lengan merentang ke samping.  Untuk celana, ukur di atas pakaian dalam pada bagian terkecil pinggang. Lagi, pita ukur sebaiknya nyaman dan tidak ketat.

4. Pinggul

Mintalah anak berdiri dengan nyaman dan ukur di atas pakaian dalam pada bagian terbesar pinggulnya. Lagi, pita ukur sebaiknya nyaman dan tidak ketat.

5. Inseam

Mintalah anak berdiri tegak dengan kaki sedikit terbuka. Anak sebaiknya tidak memakai sepatu. Ukur dari selangkangan, sepanjang kaki hingga ke lantai. Kurangi dengan 1,5 inchi (3,8 cm).

Kini Anda memiliki semua pengukuran yang dibutuhkan untuk menentukan ukuran yang sesuai.

Kami rekomendasikan baju anak ? Click Here

Selasa, 05 Oktober 2010

Baju Anak ternyata ada Tabel Ukurannya

Baju Anak ternyata ada Tabel Ukurannya 



Untuk orang awam mengukur baju anak biasanya dengan menggunakan baju anak yang ada dirumah dan dibawa ke mall / toko baju anak dan mencoba mengukurnya dengan merapatkannya. Hal ini sering terjadi oleh kebanyakan ibu-ibu.

Secara prinsip mengukur baju anak itu ada tabel ukurannya yang bisa diperlihatkan dibawah ini
Masing-masing produsen bisa jadi memiliki standar ukuran yang berbeda. Bahkan tidak semua baju dari pabrik yang sama memiliki pengukuran yang sama pula. Tergantung model dan potongan pakaian. 

Ukurlah masing-masing barang untuk memastikan ukurannya sesuai sebelum membelinya.

Berikut ini adalah salah satu contoh standar ukuran pakaian anak:

Baru Lahir - 24 Bulan
Size NB 3M 9M   12M 18M24M/2/2T
Tinggi 52-56 cm 57-61 cm 62-72,4 cm 74-77 cm 78-81 cm 82,6-90 cm
Berat 2,5-3,9 kg 4-5,5 kg 5,7-8,6 kg 8,9-9,8 kg 10-11 kg 11,1-12,7 kg
Dada 41-42 cm 42-43 cm 44,5-45,7 cm 47-48 cm 49,5-51 cm 52-53 cm
Pinggang 43-44,5 cm 44,5-46 cm 47-48 cm 48-49,5 cm 49,5-51 cm 51-52 cm
Pinggul 42-43 cm 43-44,5 cm 45,7-47 cm 47-48 cm 49,5-51 cm 52-53 cm

Anak-Anak 3-8 Tahun
Size 3/3T 4/4T 5/5T 6 6X/7 8 (perempuan)
Tinggi 91,4-98 cm 99-105 cm 105-109 cm 114-118 cm 119-123 cm 132-136 cm
Berat 13-14,5 kg 14,8-16,8 kg 16,6-18,6 kg 19,3-21,4 kg 21,6-24,5 kg -
Dada 55-56 cm 57-58 cm 59,7-61 cm 62-63,5 cm 64,8-66 cm 67,3-70 cm
Pinggang 52-53 cm 53-55 cm 55-57 cm 56-57 cm 57-58 cm 61-62 cm
Pinggul 55-56 cm 57-58 cm 59,7-61 cm 62-63,5 cm 64,8-66 cm 71-74 cm

Size 8 (laki)
Tinggi 119-128 cm
Dada 66-68,6 cm
Pinggang 61-63,5 cm
Pinggul 64,8-68,6 cm
Inseam 53,3 cm

Ukuran NB (Newborn) diperuntukkan bagi bayi yang baru lahir. Ukuran 3M (3 Months) untuk bayi berumur hingga 3 bulan, ukuran 9M untuk bayi berumur hingga 9 bulan, dst.

24M sebenarnya sama dengan 2T/2, yaitu untuk anak berusia hingga 2 tahun. Tanda T (Toddler) pada ukuran baju anak menunjukkan adanya tambahan di area celana bagi anak yang masih memakai diaper.
6x sama dengan 7. Biasanya ukuran 6x ditujukan untuk baju anak perempuan.
Dalam memilih pakaian untuk anak, ingatlah untuk tetap mengacu pada ukuran tubuh anak Anda bukan umurnya.

Koleksi yang kami miliki CLICK HERE

Join Facebook